Enter Your Slogan Here: Lorem Ipsum Semblar un Simplificat Quam un Skeptic!

Tuesday 27 November 2007

About Soufina

Soufina adalah nama kecil dari Bunda saya. Nama asli sebenarnya Supinah Ronosudiro.
Konon di jaman dulu kala, Kakek kami memiliki banyak kolega dagang dengan orang-orang Welandi ( Belanda ….). Entah mengapa lidah mereka ( orang Welandi…) tidak bisa mengucap laval “p”, justru yang muncul adalah laval ‘ v’, sehingga nama Supinah …….diucapkan dengan rada ke Eropa an… menjadi Soufina. (Nama yang cukup indah untuk ukuran orang Jawa.)

Ketika pertama kali saya mendengar nama kecil Bundaku itu, terbetik dalam benak saya,…. ..."sepertinya nama ini yang saya cari – cari selama ini untuk menjadi judul Blog ketiga saya . ( Blog sebelumnya : www. cooking-style.blogspot.com dan www. goes_green.blogspot.com) .Kemudian saya mencoba cocokkan dengan produk yang akan menjadi isi dari Blog ini.

Ahaa…..sepertinya Blog tentang cake lebih cocok menurut saya.
Finally, dengan menggunakan fasilitas Blogger.com, saya mencoba design sendiri Blog terbaru saya ini.
Judul Blog adalah Soufina Cake, berisi tentang beberapa arsip resep dan kreasi cake dari saya. Sebagian besar adalah cake yang made by order.

Selain sebagai arsip , Blog ini saya ciptakan khusus sebagai rasa terima kasih saya kepada Bunda saya yang telah membimbing saya dalam menentukan taste makanan dan membuat saya mau melangkah untuk mencintai dapur. Menentukan taste dan membuat cake , saya pelajari secara otodidak dengan banyak sharing dengan yang ahli.
Saya berharap Blog saya ini bermanfaat bagi siapa saja yang telah berkunjung ke Blog saya.

Terima kasih.

Penulis,
Tinug

0 comments:

Soufina's Slide

scrie
ww
Powered By Blogger

Posts before........

Your Comment......